Connect with us

Hi, what are you looking for?

Yamaha

Yamaha Siapkan Cafe Racer Berbasis R25 untuk Pasar Asia

Yamaha Cafe Racer

Yamaha Cafe Racer ini akan datang dalam dua nama yakni Yamaha XSR250 dan Yamaha XSR300, keduanya meminjam mesin dari R25 dan R3.

Tokyo, Autos.id – Yamaha nampaknya mulai tertarik menggarap model entry-level pada motor berciri Cafe Racer. Dan motor ini akan mengkolaborasikan teknologi modern dalam tubuh retro bergaya naked bike.

Indianautoblog, Minggu (01/01) melaporkan, kompleksivitas pada model Yamaha Cafe Racer ini dapat ditemukan dalam Yamaha XSR300 dan XSR250. Namun keduanya saat ini masih dalam status rendering yang sepenuhnya mengikuti bahasa desain Yamaha XSR700 dan XSR900 dimana notabene kedua motor tersebut merupakan moge Yamaha yang kerap dirombak jadi cafe racer.

“Saat memasuki dapur produksi nanti XSR300 dan XSR250 yang merupakan cikal bakal Yamaha Cafe Racer entry level ditujukan untuk pasar Asia. Keduanya akan menggunakan powertrain yang sama dari Yamaha R3 dan Yamaha R25”

Menilik kesamaan desain, dapat terlihat dari headlamp dan taillamp yang tampak mirip, termasuk tangki bahan bakar pada rangka motor. Termasuk jok dan penutup radiator penutup. Meski demikian knalpot motor ini menggunakan model yang sama pada Yamaha R25 dan Yamaha R3.

Bocoran Yamaha XSR25 dan XSR300

Saat memasuki dapur produksi nanti XSR300 dan XSR250 yang merupakan cikal bakal Yamaha Cafe Racer entry level ditujukan untuk pasar Asia. Keduanya akan menggunakan powertrain yang sama dari Yamaha R3 dan Yamaha R25. Yamaha belum secara resmi mengkonfirmasi apakah motor varian ini akan masuk ke pasar Eropa atau hanya di Asia karena Eropa telah memiliki XSR700 dan XSR900 atau lebih ditujukan untuk mengincar pasar baru.

Dengan model Yamaha Cafe Racer yang kental nuansa klasik, Yamaha yakin projek ini akan mendapatkan hasil maksimal karena banyak peminat model Cafe Racer di dunia.

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi autos.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga

Motor

Last updated on 22 April, 2024 Autos.id – Untuk menyambut Ramadhan dan lebaran beberapa hari lalu, Yamaha mengadakan Program Tukar Tambah kendaraan periode Maret...

Motor

Last updated on 4 April, 2024 Autos.id – Perlu diketahui bahwa di beberapa daerah di Indonesia memang pada saat ini tengah mendapatkan intensitas cuaca...

Motor

Last updated on 5 Juni, 2024 Autos.id – Bagi pasaran roda dua di Indonesia, motor dengan tipe matic merupakan salah satu model yang menjadi...

Motor

Last updated on 19 Maret, 2024 Autos.id – Segmen motor untuk desain vintage atau retro memang menjadi salah satu jenis model yang memiliki pangsa...

error: Content is protected !!
Exit mobile version