Generasi terbaru Honda Accord ini pertama kali di perkenalkan di Amerika Utara dan akan mulai dijual pada awal tahun depan sebagai model tahun 2023.
Autos.id – Setelah menampilkan preview beberapa waktu lalu, Honda akhirnya memperkenalkan Accord generasi terbaru. Mobil sedan terbesar yang dimiliki Honda ini sudah memasuki generasi ke-11 yang memiliki tampilan jauh lebih premium, mewah, dan berkelas.
Mulai dari tampilan desain, fitur, mesin mendapat ubahan total yang meskipun evolusi tapi tetap memberikan kesan ubahan yang sangat menyeluruh.
Ubahan Yang Sangat Menyeluruh
Pada preview sebelumnya, Honda baru memperlihatkan bagian depan serta belakang Honda Accord ini. Dan kali ini, secara resmi Honda akhirnya memperlihatkan secara menyeluruh tampilan dari Honda Accord terbaru ini. Dimulai dari bagian depan yang masih mempertahankan bahasa desain ‘Solid Wing Face” yang kini dibuat lebih kaku dengan beberapa garis tajam.
Lalu pada bagian lampu masih mempertahankan model lampu sipit khas Honda yang terlihat penggunaan lampu full LED. Tidak ketinggalan penggunaan bumper depan yang dilengkapi dengan lubang yang ditutupi tiga garis panjang berwarna hitam memberikan sedikit kesan sporty pada mobil ini.
Berlanjut ke bagian samping, sama seperti generasi yang saat ini masih beredar, Honda Accord generasi baru ini tetap mempertahankan model semi coupe-nya. Ini telihat dari penggunaan kaca tambahan dibelakang pilar C yang memberi kesan atap melandai a la mobil coupe. Accord terbaru ini juga sudah mendapatkan spion terbaru yang juga dipakai di beberapa model Honda terbaru lainnya dengan model tangkai yang diletakkan di bodi.
Pada bagian belakang, seperti yang sudah tahu bahwa generasi terbaru Honda Accord ini mencoba untuk tampil lebih sporty. Dimulai dari penggunaan lampu belakang memanjang dari ujung kiri hingga ke kanan. Serta desain stop lamp dengan aksen garis-garis yang unik memperkuat kesan mobil yang futuristik. Tidak ketinggalan penggunaan bumper bawah dengan aksen warna hitam memanjang pada bagian bawahnya.
Berlanjut ke bagian interior, Honda Accord terbaru pada dasarnya masih mempertahankan elemen desain interior yang mirip dengan generasi sebelumnya. Seperti penggunaan desain setir yang terlihat masih mirip dengan panel AC yang mirip dengan Honda Civic terbaru. Lalu ada head unit model floating berukuran 10,2 hingga 12,3 inci yang berbeda di setiap variannya serta sudah support Apple CarPlay dan Android Auto.
Bagian interior juga masih dilengkapi dengan panel speedometer digital yang tampilannya sedikit diubah meskipun pada dasarnya masih memiliki desain dan fungsi yang sama. Untuk warna, Honda Accord generasi terbaru dilengkapi dengan warna dashboard hitam serta penggunaan jok kulit berwarna beige terang yang elegan.
Dari segi ukuran, Honda Accord generasi terbaru ini juga membesar dari segala sisi dibandingkan sebelumnya. Panjang mobil ini mencapai 4.971 mm, lebar 1.862 mm, tinggi 1.450 mm, serta wheelbase 2.830 mm. Membesarnya mobil ini juga berpengaruh terhadap kapasitas bagasi yang ikut bertambah dengan kapasitas 473 liter. Serta ruangan kabin dibaris kedua juga bertambah sangat signifikan hingga 10 mm.
Fitur Honda Accord Terbaru
Berbicara soal fitur, Honda Accord generasi terbaru ini juga termasuk jempolan dan komplit untuk ukuran sedan Jepang berukuran besar. Misalnya seperti penggunaan jok elektrik 8 arah dibagian depan, pemanas dan pengingin kursi, AC Dual Zone, moonroof, pedal alumunium, head up display, wireless charging, serta speaker berjumlah 12 keluaran Bose.
Tidak ketinggalan fitur safety yang juga tergolong sangat komplit. Mulai dari penggunaan fitur radar Honda Sensing yang sangat komplit seperti Adaptive Cruise Control, Lane Keep Assist, Lane Departure Warning, Traffic Jam Assist, Low Speed Follow, Blind Sport Monitoring, dan beberapa fitur radar lainnya seperti update fitur Honda Lane Watch yang bisa memantau kanan atau kiri mobil yang akan muncul dilayar head unit.
Mesin Turbo dan Hybrid
Berbicara mengenai mesin, Honda Accord hadir dengan 2 pilihan mesin yaitu mesin Turbo dan Hybrid. Dimulai dari mesin Turbo, apabila sebelumnya ada pilihan mesin 2.000 cc dan 1.500 cc, kini hanya tersedia dengan mesin 1.500 cc Turbo. Untuk mesin 1.500 cc Turbo ini mendapat sedikit update sehingga kini menghasilkan tenaga hingga 192 Hp dan torsi 260 Nm dan disambungkan ke transmisi CVT.
Sedangkan untuk mesin Hybrid, hadir dengan mesin berkapasitas 2.000 cc yang menggunakan teknologi Atkinson Cycle dan 2 motor listrik. Dari gabungan mesin dan motor listrik ini, tenaga yang dihasilkan memang menurun menjadi 204 Hp tetapi torsinya justru meningkat menjadi 335 Nm. Tenaga dan torsi torsi tersebut disalurkan melalui transmisi CVT terbaru.
Honda Accord sendiri saat ini baru tersedia untuk pasar Amerika Utara dan akan mulai dikirimkan ke konsumen pada awal tahun 2023. Belum diketahui kapan generasi terbaru Honda Accord ini akan masuk ke pasar Indonesia. Tetapi bila berkaca pada generasi sebelumnya, biasanya pasar Indonesia akan mendapatkan generasi terbaru Honda Accord ini kurang lebih 1 tahun setelah peluncuran di pasar global.
Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi autos.id.