Connect with us

Hi, what are you looking for?

Aksesoris

BMW Tawarkan Lifestyle Collection dan Accessories terbaru

Last updated on 9 Mei, 2019

BMW Shop yang ditawarkan merupakan yang pertama kalinya di Indonesia

Jakarta, Autos.id  – Pada perhelatan Indonesia International Motor Show (IIMS) 2019, BMW Indonesia tidak hanya hadir dengan lini produk terbaru, tetapi juga menghadirkan BMW Shop dan area khusus BMW Premium Selection untuk hadirkan ekosistem lengkapnya untuk pelanggan di Indonesia.

Koleksi BMW Lifestyle dan aksesoris terbaru, lengkap dengan rangkaian kendaraan yang sudah dilengkapi BMW M performance kit perkuat penawaran dari BMW Shop. Hadirnya area khusus BMW premium selection di Hall B9B untuk pertama kalinya juga tersedia selama periode IIMS 2019, 25 April hingga 5 Mei 2019.

Produk-produk BMW Lifestyle dibuat menggunakan desain kontemporer, bahan berkualitas dan detail yang kuat. Kualitas dan craftmanship yang tak tertandingi dijamin pada setiap produk hingga sekecil apapun. Ini mencakup banyak produk inspiratif dan gaya menarik dalam kategori seperti BMW M Collection, BMW i Collection, Montblanc untuk BMW, dan BMW Miniature Collection.

Sedangkan untuk rangkaian BMW Accessories terdiri dari perangkat peningkat performa dengan suku cadang dari BMW M Performance serta perangkat peningkat fungsionalitas kendaraan dengan konsep plug-and-play, sejalan dengan garansi resmi kendaraan.

BMW Tampilkan 11 Mobil Termasuk All New Z4 di IIMS 2019

Ramesh Divyanathan, President Director, BMW Group Indonesia mengatakan, “Esensi dari brand kami adalah JOY dan di IIMS 2019 ini kita hadir dengan lini produk BMW Lifestyle dan aksesoris terbaru yang meningkatkan ikatan emosional brand, produk, dan para fansnya.

‘Beragam penawaran istimewa selama periode IIMS 2019 ini juga dibuat untuk mempermudah pelanggan kami menikmati koleksi terbaru tersebut, mulai dari potongan harga hingga gratis ongkos pemasangan setiap pembelian aksesoris kendaraan,” jelas Ramesh.

BMW Lifestyle Collection

Lini koleksi terbaru produk dibuat untuk menjadi teman yang sesuai untuk gaya hidup yang sporty, aktif dan bersemangat sesuai dengan konsep kendaraan terbaru yang akan diluncurkan pada tahun ini hingga 2020.

Penggemar olahraga motorsport masa kini akan tertarik untuk mengeksplorasi BMW Motorsport Collection yang baru dirilis, yang menawarkan banyak gaya, garis 3-warna khas BMW Motorsport yang menarik, gaya dinamis dan bahan berkualitas tinggi – yang dirancang untuk menciptakan suasana persaingan di sirkuit yang kuat.

Artikel istimewa dari koleksi ini adalah Jaket Kertas BMW Motorsport. Terbuat dari bahan Tyvekâ yang inovatif, seperti kertas, jaket ini dapat ditulis dengan spidol tahan air. Yang membuatnya menjadi koleksi tambahan unik untuk pemburu tanda tangan. Berbagai artikel dari BMW M Collection juga tersedia khusus, seperti BMW M Motorsport Sweater dan BMW M Motorsport Jacket yang dilengkapi motif carbon-fibre yang eksklusif dan sangat lekat dengan dunia motorsport.

BMW Accessories Parts

BMW Accessories terdiri dari perangkat peningkat performa dengan suku cadang dari BMW M Performance serta perangkat peningkat fungsionalitas kendaraan dengan konsep plug-and-play, sejalan dengan garansi resmi kendaraan.

Pada IIMS 2019, terdapat dua kendaraan yang telah dilengkapi dengan ragam parts terbaru dan ditawarkan dengan paket harga khusus selama periode 25 April hingga 5 Mei yaitu; BMW 530i dan BMW M2 edisi M Performance.

Selain aksesoris istimewa dari M Performance parts, pengunjung BMW Shop di IIMS 2019 juga dapat menemukan BMW Accessories yang dapat meningkatkan impresi sporty dan fungsionalitas dari kendaraan BMW. Mulai dari BMW Floating Hub Cap yang membuat logo BMW di keempat roda berada di posisi yang sama bahkan saat kendaraan berjalan.

New MINI Ice Blue Edition Hanya Tersedia 50 Unit Di Indonesia

Selain itu, menguatkan sisi fungsionalitas, BMW Wireless Charging Station juga tersedia untuk pertama kalinya di BMW Shop at IIMS 2019. Tidak hanya hadir dengan desain elegan khas BMW yang dapat diintegrasikan dengan kendaraan, perangkat isi ulang daya ini juga dilengkapi panel induktif Qi yang sesuai dengan standar universal perangkat selular terbaru. Tidak hanya di dalam mobil, alat ini juga dapat dibawa keluar layaknya power bank, meningkatkan sisi kepraktisannya.

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi autos.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga

BMW

BMW Seri 5, Sedan Bisnis Paling Laris di Dunia Menjadi Model BMW Paling Laris di GIIAS 2024. Jakarta, Autos.id  –  BMW Indonesia umumkan hasil...

BMW

Jakarta, Autos.id – BMW Group Indonesia akan kembali hadir secara memukau di pameran otomotif tahunan terbesar di Indonesia, Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS)...

BMW Motorrad

Autos.id – Kali ini Pertamina Enduro ingin mencoba Pelumas terbaru mereka di motor gede yang ada di Indonesia. Bekerjasama dengan BMW Motorrad Indonesia, Pertamina...

Mobil

Jakarta, Autos.id  –  BMW Group Indonesia terus berinovasi untuk gak sekedar menghadirkan produk baru, namun juga berbagai inovasi yang menarik. Terbaru, mereka baru saja...

error: Content is protected !!
Exit mobile version