Mobil-Mobil Baru di IIMS 2017 muncul dari berbagai Agen Pemegang Merek (APM) otomotif di Indonesia, semuanya menawarkan kelebihan masing-masing.
Jakarta, Autos.id – Indonesia International Motor Show (IIMS) 2017 selalu jadi momentum untuk para Agen Pemegang Merek (APM) untuk memperkenalkan produk terbarunya. Termasuk juga para APM mobil di Indonesia.
Dari tahun ke tahun, sederet mobil baru selalu diperkenalkan di pameran otomotif Nasional yang dilaksanakan setahun sekali ini. Dan mobil-mobil baru di IIMS 2017 pun datang dari berbagai merek.
Toyota
Raksasa produsen otomotif ini memperkenalkan New Toyota Agya di IIMS 2017. Kemudian ditonjolkan pula model hybrid mereka yakni Camry Hybrid dan Alphard Hybrid.
Honda
Selalu memberikan kejutan disetiap IIMS, maka tahun ini All New Honda CR-V Turbo yang diperkenalkan. Datang dengan desain serba baru, mesin baru 1.5L Turbo dan juga interior dengan kapasitas tujuh penumpang.
Suzuki
Ignis jadi model baru yang dibanggakan Suzuki Indonesia untuk daftar mobil-mobil baru di IIMS 2017. Terbukti city car ini sukses mencuri perhatian.
Kia
New Kia Rio sebagai hatchback baru dari Korea yang kini pakai sunroof sebagai nilai lebihnya diperkenalkan juga di IIMS 2017.
Chevrolet
All New Colorado, pickup kabin ganda yang begitu populer di Amerika karena kemampuannya, kini sudah bisa dipesan di IIMS 2017.
BMW
All New 740Li yang dirakit di Indonesia merupakan sedan premium kebanggaan BMW Indonesia yang masuk dalam daftar mobil-mobil baru di IIMS 2017.
Mercedes-Benz
Duet C-Class AMG dan juga GLC 300 adalah model-model flagship dari Mercedes-Benz yang bisa Anda temui selama pameran di JIExpo Kemayoran, Jakarta itu dari 27 April hingga 7 Mei 2017.
Audi
New A5 Coupe dengan keindahan desain dan teknologi majunya akan menggoda Anda penyuka sedan dua pintu.
VW
New Polo dengan sentuhan baru minimalis juga siap dipinang jika Anda ingin mencoba beralih ke mobil Jerman.
Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi autos.id.