Indonesia Night City Slalom 2016 putaran keempat telah digelar di Sirkuit GOR Saburai, Bandar Lampung, ada 134 peslalom mulai dari kelas seeded A, seeded B, dan rookie.
Jakarta, Autos.id – Ajang Indonesia Night City Slalom (INCS) 2016 telah memasuki putaran keempat yang digelar di Sirkuit GOR Saburai, Bandar Lampung pada Sabtu (23/7/2016) lalu.
Meski perlombaan diadakan di luar pulau Jawa, hal tersebut tak menurunkan antusiasme para peslalom dari berbagai daerah di Tanah Air untuk ikut unjuk kebolehan dalam ajang berstatus Kejuaraan Nasional (Kejurnas) ini.
Sebanyak 134 peslalom mulai dari kelas seeded A, seeded B, rookie, hingga pemula tercatat sebagai peserta di seri keempat Indonesia Night City Slalom 2016 Putaran Keempat. Nama-nama beken seperti Anggana OHP, James Sanger, Demas Agil, serta Alinka Hardianti pun tak luput meramaikan Kejurnas yang didukung penuh Ikatan Motor Indonesia (IMI) ini.
“Sebanyak 134 peslalom mulai dari kelas seeded A, seeded B, rookie, hingga pemula tercatat sebagai peserta di seri keempat Indonesia Night City Slalom 2016 Putaran Keempat”
Di kelas A1 yang merupakan kelas dengan kapasitas mesin 1.401 cc hingga 2.000 cc, Anggana berhasil keluar sebagai juara dengan total raihan waktu setelah menjalani dua heat, yaitu 1 menit 43,516 detik. Ia mengalahkan Adrian Septianto di tempat kedua dan James di urutan ketiga yang masing-masing mencatatkan waktu 1 menit 43,656 dan 1 menit 43,866 detik.
James yang juga berlaga di kelas Kejuaraan Umum A, kali ini tampil begitu maksimal sehingga menyebabkan dirinya bisa keluar sebagai pemenang. Ia berhasil mengandaskan Adrian yang harus puas berada di posisi kedua dan Anjasara Wahyu di tempat ketiga. Sementara di kelas Kejuaraan Umum Modifikasi F, giliran Demas Agil yang menunjukkan kelasnya. Ia berhasil menyudahi perlawanan Adrianza Yunial di posisi kedua dan Anjasara di urutan ketiga.
Adrianza dan Anjasara kembali menguasai podium di kelas A3 yang merupakan kelas dengan kapasitas mesin 1.051 hingga 1.200 cc. Masing-masing berada di posisi pertama dan kedua, sedangkan posisi ketiga sendiri ditempati oleh Alinka.
Belum selesai sampai di situ, berkat konsistensi yang terus dipertahankan dengan baik, ketiga peslalom berprestasi ini kembali mendominasi di kelas A4 yang merupakan kelas dengan kapasitas mesin 0 hingga 1.050 cc.
Adrianza lagi-lagi finish di posisi satu, diikuti oleh Alinka di posisi kedua dan Anjasara di tempat ketiga. Untuk diketahui bersama, seri kelima INCS 2016 akan diselenggarakan di Bumi Serpong Damai (BSD), Tangerang Selatan pada 3 September mendatang.
Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi autos.id.