Connect with us

Hi, what are you looking for?

Mitsubishi

Pelanggan Yang Terdampak Banjir, MMKSI Sediakan Program Perawatan Kendaraan

Jakarta, Autos.id  – Sebagai bentuk kepedulian terhadap pelanggan yang terdampak banjir di wilayah Jabodetabek awal minggu ini, PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) berkomitmen untuk memberikan kemudahan dalam perawatan kendaraan pasca bencana. Melalui program “Mitsubishi Peduli Banjir”, MMKSI menghadirkan layanan khusus yang dirancang untuk membantu pelanggan dalam menghadapi dampak banjir dengan lebih ringan dan praktis.

Program “Mitsubishi Peduli Banjir” berlaku pada periode 6-23 Maret 2025 di seluruh diler resmi Mitsubishi Motors, dan juga Fasilitas resmi Mitsubishi Bodi & Cat di wilayah Jabodetabek. Melalui program ini PT MMKSI menghadirkan layanan spesial untuk menangani kendaraan Mitsubishi Motors pengguna yang terdampak banjir di wilayah Jabodetabek.

Pengguna kendaraan  Mitsubishi Motors yang dapat membuktikan kendaraannya terendam banjir, dapat memanfaatkan layanan spesial mulai dari gratis towing, gratis pemeriksaan umum, diskon hingga 35% untuk pembelian oli mesin dan oli transmisi, diskon hingga 30% untuk pembelian suku cadang, asistensi tunjangan klaim asuransi, serta gratis poles full bodi kendaraan.

“Kami memahami bahwa situasi pasca banjir bisa menjadi tantangan bagi banyak pelanggan kami. Sebagai bagian dari semangat Passion to Care, Mitsubishi Motors berkomitmen untuk selalu hadir dengan layanan yang benar-benar dibutuhkan pelanggan, terutama di saat sulit seperti ini. Dengan dukungan jaringan diler serta fasilitas Bodi & Cat Mitsubishi Motors yang luas di wilayah Jabodetabek, kami ingin memastikan bahwa pelanggan dapat dengan mudah mendapatkan layanan terbaik,” ungkap Kazuto Azuma, Director of After Sales Division PT MMKSI.

Berikut merupakan informasi detail dari program “Mitsubishi Peduli Banjir” yang ditawarkan dan tersedia di diler resmi Mitsubishi Motors dan fasilitas resmi Mitsubishi Bodi&Cat:

Diskon 35%§  Gratis Pengecekan Umum/ General Check-up§  Gratis Towing

Kriteria Pelanggan Lokasi Pelaksanaan Program Item Manfaat Bagi Konsumen
Pengguna model kendaraan Mitsubishi Motors yang terdampak banjir di area Jabodetabek, serta dapat membuktikan bahwa kendaraannya terendam banjir Diler resmi Mitsubishi Motors di wilayah Jabodetabek Suku Cadang Potongan harga 30% untuk pembelian1
Oli Mesin Potongan harga 35% untuk pembelian1
Oli transmisi
Layanan
Fasilitas resmi Mitsubishi Bodi & Cat di wilayah Jabodetabek Suku cadang Potongan harga 30% untuk pembelian2
Layanan §  Gratis tunjangan claim asuransi

§  Gratis poles full bodi kendaraan

§  Gratis towing

Anda dapat mengetahui alamat, info kontak, serta kategori fasilitas layanan diler resmi Mitsubishi Motors pada situs resmi MMKSI, melalui tautan berikut https://www.mitsubishi-motors.co.id/cari-dealer.

Untuk memudahkan service booking kendaraan Anda di diler dan bengkel resmi Mitsubishi Motors konsumen dapat memanfaatkan layanan berikut:

      Melalui aplikasi My Mitsubishi Motors ID yang tersedia untuk sistem operasi Android dan iOS, dapat diunduh pada tautan berikut http://bit.ly/MyMitsubishiApps , atau

      Mitsubishi Motors Customer Care di nomor telepon 0804-1-300-300, atau

      Layanan asisten virtual berbasis chat, MIRA, melalui whatsapp https://bit.ly/MIRAWhatsapp , atau nomor 0811-1300-1300

Untuk mendapatkan bantuan dan informasi layanan Mitsubishi Motors di Indonesia secara menyeluruh, konsumen juga dapat mengakses tiga layanan di atas.

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi autos.id.

Baca Juga

Mitsubishi

Jakarta, Autos.id  – PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) sukses menutup partisipasinya di ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2025 yang berlangsung...

Mitsubishi

Last updated on 16 Februari, 2025 Jakarta, Autos.id  – PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) kembali memberikan persembahan terbaik di ajang Indonesia...

Mitsubishi

Jakarta, Autos.id  –  MMKSI menghadirkan Mitsubishi New Pajero Sport pada GIIAS 2024 lalu, sebuah model baru di kelas medium SUV. Model Mitsubishi Pajero Sport,...

Mitsubishi

Jakarta, Autos.id  –  Mitsubishi New Xpander Cross hadir dengan tagline “Rise to Your Life’s Adventure”. Hadir dengan berbagai penyempurnaan dengan tampilan lebih agresif dan...

Exit mobile version