Mitsubishi All New Pajero Sport dan Delica digunakan sebagai official car para pemeran film saat gala premier film AADC2 di Jogjakarta.
Jakarta, Autos.id -Sebuah film kini banyak yang juga bersinggungan dunia otomotif, termasuk juga film produksi lokal seperti Ada Apa Dengan Cinta 2 (AADC2) yang ternyata berkaitan erat dengan brand otomotif, Mitsubishi.
PT Krama Yudha Tiga Berlian (KTB) sebagai distributor resmi kendaraan Mitsubishi Motors di Indonesia ikut mendukung proses produksi hingga peluncuran film legendaris yang mulai diputar di bioskop 28 April 2016 itu.
Mengambil peran sebagai pendukung utama AADC2, beberapa mobil penumpang Mitsubishi ikut berperan dalam beberapa adegan film tersebut. Kerjasama ini dilakukan mengingat film tersebut sebelumnya telah menuai sukses dan memberikan kenangan tersendiri kepada masyarakat Indonesia.
“All New Pajero Sport dan Delica digunakan sebagai Official Car para pemeran film saat menghadiri Gala Premiere di Jogjakarta. Mitsubishi juga terlibat dalam konser musik soundtrack film”
AADC2 dianggap film yang tepat dan bagi Mitsubishi untuk meningkatkan brand awareness untuk menguatkan image produk mobil penumpangnya untuk konsumen Mitsubishi di Indonesia.
Mobil Mitsubishi yang ikut ambil bagian dalam AADC2 antara lain All New Pajero Sport dan Delica sebagai Official Car yang digunakan para pemeran film menghadiri Gala Premiere di Red Carpet Moment pada 23 April 2016 lalu di Jogjakarta.
KTB juga menjadi sponsor konser musik soundtrack film AADC 2 yang disiarkan di salah satu stasiun TV Swasta. Dengan memberikan dukungan terhadap AADC 2, diharapkan brand awareness akan kendaraan penumpang Mitsubishi Motors makin meningkat pada masyarakat Indonesia, terutama dalam mempersiapkan peluncuran Small MPV Mitsubishi Motors yang akan diproduksi dan dipasarkan di Indonesia pada 2017 mendatang.
Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi autos.id.