Last updated on 29 Maret, 2017
MINI Indonesia akan meluncurkan MINI terpanjang dan terbesar yang pernah dibuat dalam sejarah MINI, dan mobil itu diprediksi All New MINI Countryman.
Jakarta, Autos.id – BMW Group Indonesia menyiapkan jajaran produk terbaru untuk 2017. Selain deretan sedan dari brand BMW, sebuah model MINI terbaru juga bakal menjadi salah satu pamungkas dalam rangkaian peluncuran yang akan dilakukan.
Jodie O’tania, Vice President Corporate Communication BMW Group Indonesia mengungkapkan peluncuran MINI rencananya akan dilakukan dalam waktu dekat. Dan peluncuran kemungkinan akan dihelat saat pameran otomotif di Indonesia, Indonesia International Motor Show (IIMS) 2017.
“MINI terbaru yang dimaksud Jodie adalah All New MINI Countryman. Model ini mendapatkan banyak perubahan dengan mengadopsi dari BMW X1”
“Kita akan turut serta dalam IIMS 2017. Pastinya di pameran tersebut kita akan pamerkan kendaraan baru BMW dan MINI,” kata Jodie O’tania di Jakarta.
Dari beberapa sumber yang berhasil dikumpulkan, MINI terbaru yang dimaksud Jodie adalah All New MINI Countryman. Model ini mendapatkan banyak perubahan dengan mengadopsi dari BMW X1 terbaru. Meski pun mobil ini masih mempertahankan bahasa desain MINI yang menjadi tradisinya.
All New MINI Countryman tampil perdana pada helatan Los Angeles Auto Show pada 18-27 November 2016 dan dinobatkan sebagai mobil MINI terbesar dan terpanjang yang ada di sejarah MINI.
Countryman terbaru bakal hadir lebih panjang 20 cm dari sebelumnya dan memiliki ground clearance yang juga lebih tinggi. Untuk menambah kesan elegan, headlamp sudah tertanam Day Running Light (DRL).
Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi autos.id.