Honda Bikers Day 2017 di Yogyakarta dibanjiri para bikers dalam dan luar Jawa. Acara ini berlangsung seru karena banyak acara menerik yang disajikan.
Yogyakarta, Autos.id – Honda memiliki banyak penggemar diseluruh Indonesia yang tidak sedikit menjadi bagian dari komuitas motor Honda. Sebagai apresiasi untuk loyalitas konsumennya. Honda setiap tahun menggelar acara bertajuk ‘Brotherhood In One Adventure’
Pada Honda Bikers Day 2017 yang berlangsung di kota Gudeg, Yogyakarta, kurang lebih 24 ribu bikes dari berbagai kota melebur dalam acara kumpul bareng penggemar Honda tersebut.
Acara Honda Bikers Day sendiri tidak hanya akan dilakukan dalam skala nasional seperti yang dilakukan di Yogyakarta, karena secara regional juga akan dilakukan di daerah- daerah seperti Padang, Pontianak, dan Makassar.
“Pada Honda Bikers Day 2017 yang berlangsung di kota Gudeg, Yogyakarta, kurang lebih 24 ribu bikes dari berbagai kota melebur dalam acara kumpul bareng penggemar Honda tersebut”
![](http://autos.id/wp-content/uploads/2017/10/honda_65_20151122_145718.jpg)
Honda Bikers Day 2017, Yogyakarta
Thomas Wijaya, General Manager Sales Divison PT Astra Honda Motor (AHM) mengungkapkan Honda bikers day merupakan sebuah acara persaudaraan yang menyatukan seluruh penggmar dan pengguna motor Honda.
“Estimasi harusnya tembus 25 ribu, lantaran pukul 15.00 sore (Sabtu) sudah tembus 23 ribu tadi. Peserta terjauh datang dari Aceh. Kalau jumlah komunitas kami data hampir mencapai 700,” kata Wijaya.
A. Indraputra, General Manager Marketing Planning & Analysis Division AHM mengungkapkan animo terhadap acara ini setiap tahun terus meningkat karena pemilik motor Honda terus bertambah dan setiap bikers Honda ingin menjalin tali silahturahmi dengan kumpul bareng.
“Jumlah peserta seluruh rangkaian HBD 2017 meningkat sebesar 41 persen dibandingkan dengan tahun lalu, yaitu dari 23.296 bikers pada tahun lalu menjadi lebih dari 32.964 bikers pada tahun ini,” bebernya
Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi autos.id.
![](http://autos.id/wp-content/uploads/2021/09/autos_id_white-150px.png)