Connect with us

Hi, what are you looking for?

GWM

GWM Haval H6 Jadi Mobil Official Balap Sepeda?

Autos.id – Semangat kemerdekaan tetap membara. Termasuk GWM Indonesia mengumumkan kalau mereka berpartisipasi sebagai Official Vehicle Partner dalam acara Bentang Jawa, sebuah balapan sepeda terjauh dengan jarak tempuh dari barat Jawa ke Timur Jawa.  Dalam hal ini, GWM Haval H6 jadi mobil official pendamping dalam ajang tersebut.

Dengan  jarak tempuh ekstrim sepanjang 1500 km mulai dari Carita, Banten sampai ke Banyuwangi, Jawa Timur. seluruh Atlet pesepeda ini bakalan genjot sepeda mereka dan berikan kebutuhan penyelenggara acara dengan jarak tempuh optimal. Karena itu, Haval H6 HEV inilah jadi kendaraan menarik sekaligus unik untuk bisa menemani pembalap sepeda ultra jauh tersebut.

Baca Juga: GWM Catat Penjualan Sebesar 178 SPK Selama GIIAS 2024

Kemampuan BBM-nya tidak ragukan lagi

Dengan efisiensi hybrid dan mesinnya bisa menenggak bensin RON 92. Rasanya segala rintangan pun bisa mereka lewati begitu saja. Begitulah komitmen GWM Indonesia untuk mencerminkan semangat juang kemerdekaan Indonesia saat ini. Dalam kondisi apapun, masih bisa menerjang dan memberikan kesempatan terhadap lainnya untuk berjuang mencapai garis finish.

Hari Arifianto, Marketing Director GWM Indonesia, mengatakan, “Kolaborasi kami dengan Bentang Jawa untuk perayaan Kemerdekaan Indonesia selaras dengan semangat kami untuk ‘Go Further, Go With More’. Dengan kemampuan Haval H6 hybridnya bisa jarak jauh dan kinerja luar biasa. Merupakan kendaraan ideal sekaligus berkontribusi kepada Bentang Jawa.”

Spesifikasi Havall H6 Hybrid

Model NEV ini memang baru Haval H6 yang adopsi. Dengan fitur canggihnya terus Hybrid yang selalu menampilkan kesan performa luar biasa. Sehingga efisiensi dan kenyamanan itupun juga tertinggi di kelasnya.

Mesinnya sendiri dapat tenaga mencapai 243 ps dengan torsi maksimum 530 Nm. Tentu saja semua tanjakan dan apapun itu halang rintangan bisa mereka lewati. Sedangkan mode Sport sendiri bisa hasilkan tenaga maksimum tanpa ada masalah berarti.

Belum Adaptive Cruise Control bisa berikan beragam skenario apapun di jalanan dan tidak lupa, transmisi hybrid yang bisa bikin perpindahan gigi mulus tanpa ada goncangan apapun. Serta kehadiran fitur Lane Keeping Assist dengan kecepatan lebih dari 60 km/h.

“Bentang Jawa dan GWM memiliki pandangan yang serupa yaitu untuk merayakan
semangat berpetualang, maka dari itu untuk tahun 2024, kami menggunakan Haval H6 HEV
untuk memantau pergerakan peserta dan membawa perlengkapan dan logistik yang cukup
banyak. Dengan jarak tempuh yang optimal, efisiensi mesin yang sangat baik, serta ruang
kabin yang besar, semuanya memungkinkan kami untuk melakukan berbagai tugas selama
perjalanan menjadi lebih mudah dan nyaman.” ucap Xtoredy, Race Director Bentang Jawa
2024GWM Haval H6

Kemitraan ini menggarisbawahi dedikasi GWM untuk mendukung acara yang memiliki
semangat menembus batas serta menampilkan keandalan dan kinerja kendaraan Haval H6.

Harga Haval H6 Hybrid sendiri berapa

Untuk harga sendiri, GWM Haval H6 HEV sendiri banderolnya mulai dari Rp648.300.000. Masih affordable untuk saat ini. Sehingga buat yang berminat dengan Haval H6 HEV bisa baca dulu spesifikasinya di atas.

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi autos.id.

Baca Juga

Mobil

Last updated on 19 Maret, 2024 Autos.id – Mungkin untuk di pasaran otomotif Indonesia, model mobil pick up lebih dikenal sebagai kendaraan pengangkut barang...

Mobil

Autos.id – Berkenalan dengan Haval H6 atau sebutannya adalah SUV dari Great Wall kemungkinan masuk ke Indonesia. Mungkin saja, SUV satu ini punya peluang...

error: Content is protected !!