Tata Motors mencatat penjualan 84 unit truk selama pameran GIIAS 2017 yang berlangsung 10-20 Agustus. Penjualan ini berasal dari Tata Prima, Tata Ultra, Tata Super Ace, dan Tata Xenon.
Jakarta, Autos.id – Tata Motors Distribusi Indonesia (TMDI) selaku agen pemegang merek Tata Motors di Indonesia cukup dilirik di ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2017. Buktinya dalam helatan GIIAS selama 11 hari sebanyak 84 unit kendaraan niaganya diboyong konsumen.
Pada saat pameran yang berlansgung di ICE BSD City Tangerang tersebut, Tata Prima berbagai varian yakni model 4023, 4028, 4928, 2528 terpesan sebanyak 24 unit, Light Truck Tata LP 713, Tata Ultra 45 dan Tata Ultra 33 sebesar 6 unit. Di katagori Pick up yang diwakili oleh Pick up Tata Super Ace, Tata Ace EX2, Tata Xenon RX single cabin serta Tata Xenon XT DC secara keseluruhan mendominasi pesanan sebesar 54 unit.
“Tata pada GIIAS 2017 mendapat respon positif dari masyarakat terutama karena masyarakat langsung memesan mobil Tata pilihannya langsung dipesan di GIIAS”
Mengomentari hasil tersebut, Presiden Direktur TMDI Biswadev Sengupta meyakini, hasil tersebut adalah hasil yang sangat baik terutama jika melihat pencapaian jajaran keluarga Tata Prima yang telah mencatat rekor pesanan langsung di pameran. “Tata pada GIIAS 2017 mendapat respon positif dari masyarakat terutama karena masyarakat langsung memesan mobil Tata pilihannya langsung dipesan di GIIAS,” tukasnya.
Sementara itu, Pankaj Jain, Direktur Pemasaran TMDI menyatakan bahwa GIIAS 2017 adalah sebuah momentum bagi jajaran Tata Prima dalam meningkatkan eksistensinya di pasar truk medium heavy duty Indonesia. “Momen pameran semakin menguatkan eksistensi Tata Motors di Indonesia karena brand imagenya semakin kuat,” ujarnya.
Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi autos.id.