Connect with us

Hi, what are you looking for?

Mobil

Komparasi Mobil Listrik Harga dan Cicilan

Autos.id – Komparasi mobil listrik kali ini sedikit berbeda dengan model lainnya. Namun, kita bahasnya diskon mobil listrik paling tinggi saat ini. Saat ini, perang mobil listrik membuat komparsi mobil listrik sendiri semakin besar. Konon, ada beberapa model yang bisa diskon lebih dari 60 Juta Rupiah.

Iya, itu beneran terjadi dan kemungkinan bikin semua orang terkejut sama sekali. Entah ini model mana yang diskonnya sebesar ini namun kita kulik terlebih dahulu mobil listrik mana saja yang punya diskon atau cicilan yang bikin semua orang jadi goyah untuk membeli mobil listrik di GIIAS 2024.

Wuling Air EV Diskonnya 60 Jutaan!

Entah ini beneran atau tidak, namun kami tidak sengaja mendapatkan penawaran dari sales Wuling langsung. Iya, mereka menawarkan Wuling Air EV Standard Range dengan potongan harga mencapai Rp60 Jutaan saja. Selain itu, sales Wuling yang tidak mau sebutkan namanya ini menawarkan Long Range dengan diskon yang sama.

“Wuling Standard Range kami buka diskonnya itu Rp60 jutaan dari sebelumnya Rp224 juta jadinya Rp164 Juta,” ujar Sales Wuling yang tak mau sebutkan namanya.

Menariknya dari subsidi pemerintah saja, Harga Wuling Air EV ini sungguh menggoda. Dan juga populasinya pun sebenarnya untuk versi sekennya sudah banyak beredar di jalanan. Jadinya, harga yang mereka tawarkan sendiri rada mirip dengan harga sekennya.

VinFast malah menawarkan harga Spesial GIIAS

 

Kebalikan dengan brand lainnya, VinFast sendiri hadir dengan harga spesial untuk GIIAS 2024. Uniknya, model seperti VFe34 saja banderol tanpa baterai atau berlangganan hanya Rp218 Jutaan saja saat beli di GIIAS 2024 rasanya sudah lebih murah dari beli di luar GIIAS 2024.

Namun, VinFast batasi pembelian VFe34 ini hanya 1.000 unit saja. Pusing bukan? Ya, jelas pusing lah soalnya terbatas banget harga early bird-nya ini. Tapi tenang, masih ada pilihan lainnya buat yang mau mobil listrik dengan harga super miring atau DP ringan.

Modal DP 40 Jutaan saja bisa bawa Pulang mobil listrik MG

MG sendiri menawarkan program DP ringan, hanya DP Rp40 jutaan saja sudah bisa bawa pulang MG4 EV. Coba dulu deh bayangin aja dengan uang Rp40 Jutaan sudah bisa bawa model MG4EV ke rumah.

Sebenarnya murah sih, karena hitungannya adalah beli mobkas Rp40 jutaan belum tentu bebas dari masalah. Banyak biaya tak terduga dan beragam masalah. Kalau punya budget Rp40 jutaan dengan tenor selama 5 tahun. Rasanya, lebih dari cukup untuk ukuran mobil listrik sekarang ini.

 

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi autos.id.

Baca Juga

Merk Mobil

Autos.id – Sebenarnya komponen baterai adalah bagian penting dan vital dari kendaraan listrik.  VinFast sendiri akhirnya menerapkan model langganan baterai VinFast dengan keuntungan finansial...

Wuling

Autos.id – Bagi yang mau berminat dengan Wuling Air EV. Sudah saatnya tidak perlu berpikir panjang lagi. Karena sekarang adalah waktu yang tepat untuk...

Wuling

Autos.id – Kalau mau jelajah bersama Wuling CloudEV mungkin inilah saran yang tepat untuk semua orang. Terutama buat yang mencari kenyamanan sepanjang perjalanan dan...

Wuling

Autos.id –  Sebagai produsen pertama hadiran mobil listrik di Indonesia, Wuling Motors (Wuling) sepertinya bisa bernapas lega. Mereka sekali lagi berhasil menorehkan prestasi yang...

Exit mobile version