Meskipun secara desain menyerupai Suzuki Jimny JB74, Great Wall Tank 100 ini justru menawarkan beberapa konfigurasi yang cukup berbeda dari segi teknis dibandingkan Jimny JB74.
Autos.id – Bukan rahasia lagi kalau beberapa pabrikan di Tiongkok gemar melakukan kloning atau membuat tiruan produk otomotif yang populer. Dan baru-baru ini salah satu brand otomotif Tiongkok, Great Wall membuat sebuah SUV Off Road yang bentuknya sangat menyerupai sekali dengan Suzuki Jimny terbaru yang memiliki kode bodi JB74.
Nama yang diberikan oleh Great Wall untuk tiruan Suzuki Jimny JB74 ini dimakanan Great Wall Tank 100. Dimana mobil ini benar-benar meniru Jimny JB74 dengan beberapa perbedaan minor.
Terang-Terangan Meniru Jimny JB74
Seperti yang diberitakan oleh Cartoq, Great Wall Tank 100 ini secara terang-terangan meniru hampir 100 % keseluruhan guratan body dari Jimny JB74. Agar tidak kentara bahwa mobil ini 100% menjiplak Jimny JB74, Great Wall memberikan beberapa perubahan minor yang membuat mobil ini seolah terlihat berbeda dengan Jimny JB74.
Mulai dari grill bagian depan mobil ini yang dibuat berbeda. Tetapi meskipun cukup berbeda jauh dengan Jimny JB74, bila anda cukup jeli kalau grill depan Great Wall Tank 100 justru menyerupai Ford Bronco. Seperti penggunaan lampu horizontal yang masuk kedalam cluster lampu bulat di kiri dan kanan mobil. Kemudian adanya 1 garis lampu vertikal kecil yang juga seperti menyerupai Bronco.
Beralih kebagian samping, secara garis dan guratan body memang benar-benar menyerupai Jimny JB74 banget. Tapi yang membedakan adalah jumlah pintunya. Bila Jimny JB74 hadir dengan konfigurasi 3 pintu, maka Great Wall Tank 100 memiliki konfigurasi 5 pintu. Dimana ada tambahan 1 pintu dibaris kedua dimasing-masing sisinya.
Beralih kebelakang, agar terlihat berbeda dengan Jimny JB74, desain pintu belakang sedikit diubah. Dan bila dilihat, bagian belakang inilah yang lebih terlihat perubahannya. Bila Jimny JB74 lampu belakang diletakan dibumper bawah, lampu belakang Great Wall Tank 100 diletakan dibagian body tengah mobil. Selain itu bisa dibilang tidak ada perbedaan yang mencolok dibandingkan Jimny JB74.
Bahkan velg yang digunakan juga memiliki desain yang sama persis dengan Jimny JB74. Kemudian spion serta lampu sein di fender mobil benar-benar mengambil langsung dari Jimny JB74. Satu-satunya part yang berbeda antara Jimny JB74 dan Tank 100 adalah Tank 100 yang menggunakan handle pintu samping dengan model grip type bukan model cungkil seperti di Jimny JB74.
Pilihan Konfigurasi Untuk Mobil Ini
Yang menarik adalah bahwa Great Wall akan memiliki beberapa konfigurasi baik dari segi body, fitur, bahkan mesin. Selain hadir dalam format 5 pintu, mobil ini juga tetap menyediakan opsi 3 pintu layaknya Jimny JB74. Tetapi yang menarik adalah bahwa Great Wall Tank 100 ini justru akan menggunakan mesin yang jauh berbeda dengan Jimny.
Bila Suzuki Jimny JB74 memiliki konfigurasi mesin 1.500 cc, 4 silinder, maka Great Wall Tank 100 justru akan dibekali dengan kapasitas mesin lebih besar serta lebih bertenaga. Rumornya bahwa Great Wall Tank 100 ini akan memiliki opsi mesin 2.000 cc, 4 silinder dilengkapi dengan turbo. Dimana konfigurasi tersebut mirip dengan kakak dari mobil ini yaitu Great Wall Tank 300.
Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi autos.id.