Isuzu D-Max facelift 2018 akan mulai diperkenalkan di Thailand tahun depan. Apakah ini pertanda menyusul Indonesia setelah New MU-X ?
Bangkok, Autos.id – Isuzu D-Max dikabarkan bakal kedatangan model facelift-nya. Perubahannya tidak begitu signifikan tapi membuat penampilannya makin kekar.
Thailand akan menjadi negara pertama yang kedatangan Isuzu D-Max facelift 2018 ini. Jika sedikit mundur ke belakang, maka D-max terhitung muncul generasi keduanya pada 2011. Kemudian di 2015 muncul lagi model baru namun dengan tidak merubah struktur dasar dari pick up Isuzu tersebut.
“Perubahan yang akan terjadi pada Isuzu D-Max facelift 2018 yakni pada lampu depan, foglamp garnish, dan pelek di keempat rodanya. Sementara mesinnya akan tetap memakai 1.9-liter Ddi turbo diesel”
Dan jika Isuzu D-Max facelift 2018 akan diperkenalkan tahun depan, maka akan menjadi facelift kedua selama dua tahun perjalanan New D-Max. Tujuannya jelas, untuk tetap bersaing kuat dengan rivalnya sesama Jepang, Toyota Hilux.
Perubahan yang akan terjadi pada Isuzu D-Max facelift 2018 yakni pada lampu depan, foglamp garnish, dan pelek di keempat rodanya. Sementara mesinnya akan tetap memakai 1.9-liter Ddi turbo diesel dari mesin D-Max yang lahir di 2015.
Jika di Indonesia pernah diperkenalkan lebih dulu New MU-X, maka bukan tidak mungkin, setelah Tahailand akan diboyong juga New D-Max ini. Karenanya sejatinya antara MU-X dan D-Max menggunakan platform yang serupa.
Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi autos.id.