Connect with us

Hi, what are you looking for?

Berita Otomotif

2 Mobil Baru Hyundai di IIMS 2016

Hyundai All New Tucson Mobil Baru Hyundai di IIMS 2016

Last updated on 18 April, 2016

Jakarta, Autos.id – PT Hyundai Mobil Indonesia (HMI) resmi meluncurkan dua mobil barunya di Indonesia International Motor Show (IIMS) 2016. Kedua model baru tersebut yakni Hyundai All New Tucson dan Hyundai New H-1.

Mukiat Sutikno, Presiden Direktur HMI mengatakan, Hyundai selalu berkomitmen untuk menghadirkan produk terbaik untuk pasar otomotif Indonesia. Alasan inilah membuat kedua model ini didatangkan Hyundai bertepatan dengan dihelatnya IIMS 2016.

“All New Tucson merupakan generasi ketiga Hyundai Tucson, yang pertama kali muncul di Geneva Motor Show 2015 lalu, dengan menggabungkan Innovation Styling dan Dynamic Comfort sehingga lebih sporty dan atletis,” kata Mukiat di Jakarta, Kamis (7/4/2016).

All New Tucson hadir dengan mesin NU 2.0 Mpi dengan teknologi D-CVVT yang memiliki jantung pacu 158 PS dengan torsi 19,5 kg.m sehingga lebih Dynamic, Efficient dan Dependable.

Hyundai New H-1 2016 Edition

Hyundai New H-1 2016 Edition

Tekstur body Hyundai All New Tucson mengusung konsep Advance High Strength Steel (AHSS), dilengkapi dual airbag bertransmisi Shiftronic 6-speed Automotic yang memberikan efek perpindahan gigi yang halus. Dengan semua yang dimilikinya mobil ini dibanderol dengan harga Rp 385 juta on the road Jakarta.

Sementara Hyundai New H-1 2016 Edition mendapat penyegaran menjadi model premium MPV yang mengusung tema comfort, safety dan prestige. Tampilan baru Hyundai New H-1 2016 Edition ditunjang New Design Rear Spoiler dan LED headlamp, New Design DRL dengan Fog Lamp dan Chrome Garnish. Sementara aspek safety ditunjang dengan penambahan Rear View Camera.

Hyundai New H-1 2016 Edition dibanderol dengan kisaran harga Rp 417 juta hingga Rp 573 juta on the road Jadebetabek.

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi autos.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga

Mobil

Autos.id – Sekiranya Mobil Listrik di Indonesia masih gunakan strategi satu per satu pakai EV Charging Station sendiri. Ternyata, setiap pabrikan mau kerjasama dengan...

Hyundai

Autos.id- Membendung dominasi mobil China di Indonesia. Hyundai kebetulan sekali mencoba beragam cara. Salah satunya adalah dengan menyebarkan keunggulan dari produk terbaru mereka ini....

Mobil

Last updated on 15 Mei, 2024 Autos.id – Ketika sedang mencari referensi mobil berukuran besar yang dapat digunakan bersama keluarga, kira-kira apa yang terpikir...

Mobil

Last updated on 15 April, 2024 Autos.id – Februari lalu, Hyundai turut memeriahkan pameran Indonesia International Motor Show 2024 yang digelar JIExpo Kemayoran, Jakarta...

error: Content is protected !!