Last updated on 14 Juli, 2023
Jakarta, Autos.id – Jika Anda baru saja membeli mobil dalam keadaan bekas atau mobil Anda sudah memiliki usia lebih dari lima tahun? Biasanya lampu utama mobil akan mulai memudar. Tapi jangan lekas terburu-buru mengganti dengan lampu baru, karena sebenarnya kondisi ini bisa dilakukan dengan memperbaiki lampu mobil kusam.
Lampu mobil yang kusam bisa menyebabkan pancaran sinar lampu kurang maksimal terlebih saat hujan, untuk itu harus segera dibersihkan dan dirawat kondisinya agar tetap prima. Tidak butuh teknik atau kemampuan khusus untuk memperbaiki lampu mobil kusam. Yang dibutuhkan hanya sedikit waktu luang Anda, karena terkadang sibuknya jadwal kantor atau kegiatan lainnya membuat Anda lupa merawat bagian penting ini.
Kaca lampu mobil Anda bisa kusam karena biasanya terbuat dari bahan mika yang terus-menerus terkena panas dari pemakaian bohlam yang watt-nya cukup besar. Bisa juga disebabkan oleh faktor lain seperti cuaca, usia, jamur atau bahkan baret goresan.
Memperbaiki lampu mobil kusam bisa Anda lakukan sendiri tanpa bantuan montir dengan peralatan sederhana dan tak membutuhkan banyak waktu. Cukup sediakan peralatan seperti kain lap bersih yang halus, air sabun, kompon atau cairan pembersih atau pasta gigi, dan sikat gigi bekas yang sudah tak terpakai.
Baca juga: Tips Hilangkan Goresan pada Kaca Mobil Karena Wiper
Untuk cairan pembersih bisa menggunakan car wax untuk mobil metallic atau cairan pengkilap ban. Anda juga bisa mendapatkan berbagai produk cairan pembersih khusus kaca lampu atau plastik yang dijual di toko otomotif. Atau jika tidak mau repot, Anda juga bisa menggunakan pasta gigi sebagai cairan pembersih.
Sebelum memperbaiki lampu mobil kusam, terlebih dahulu cuci bersih lampu mobil Anda menggunakan air sabun. Gosoklah lampu menggunakan air sabun atau gunakan bantuan sikat gigi yang sudah tidak terpakai untuk menghilangkan kotoran dan jamur. Jangan menggosok terlalu ditekan, cukup sekedar menghilangkan kotoran yang menempel. Setelah dirasa bersih lap lampu dengan kain bersih sampai kering.
Kemudian perhatikan kondisi lampu, jika mika yang buram hanya diakibatkan oleh goresan halus, Anda hanya perlu mengoleskan kompon atau carian pembersih yang telah disediakan tadi pada permukaan mika lampu. Gosok menggunakan kain lap bersih dengan gerakkan memutar dan tunggu hingga kering. Lalu, gosok lagi dengan bagian lap yang masih bersih dan kering hingga permukaan lampu jadi lebih halus serta bening.
Jika lampu terlihat memiliki goresan yang cukup dalam, Anda perlu mengulanginya hingga dua-tiga kali sampai hasilnya maksimal dan lampu terlihat bening kembali. Memperbaiki lampu mobil kusam akan membuat lampu mobil kembali mengkilap dan sinar lampu pun jadi terang.
Baca juga: Mengenal Engine Flush Mobil dan Tips Menggunakannya
Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi autos.id.