Connect with us

Hi, what are you looking for?

Berita Otomotif

GIIAS 2022, Suzuki Catat Penjualan 1.274 SPK, XL7 Dan S-Presso Sumbang Penjualan Terbanyak

Suzuki-S-Presso

Baru diluncurkan saat GIIAS 2022, Suzuki Baleno dan S–Presso Berkontribusi tinggi terhadap SPK Suzuki

Jakarta, Autos.id – GIIAS 2022 yang digelar selama 11 hari dari tanggal 11 – 21 Agustus baru saja berakhir, PT Suzuki Indomobil Sales (PT SIS) merasakan tingginya minat dan antusiasme masyarakat untuk membeli mobil-mobil Suzuki. Hal ini terlihat dari tingginya catatan SPK (Surat Pemesanan Kendaraan) yang mencapai 1.274 pemesanan selama periode GIIAS berlangsung.

Sukma Dewi, Asst. to Dept. Head 4W Sales PT SIS mengaku pencapaian angka SPK Suzuki selama GIIAS 2022 dirasakannya sangat positif. Terlebih lagi, Baleno dan S-Presso juga berkontribusi cukup tinggi.

“Padahal keduanya baru saja diluncurkan pada hari pertama GIIAS 2022. Pencapaian ini memperlihatkan bahwa masyarakat Indonesia masih meminati mobil hatchback dan city car yang sesuai dengan kebutuhan dan gaya hidup masing-masing,” terangnya.

Suzuki-XL7 mencatat SPK 270 unit dan menjadi penyumbang terbesar penjualan Suzuki di GIIAS 2022

Dua mobil baru yang diluncurkan di GIIAS, yaitu Baleno dan S–Presso, turut berkontribusi terhadap tingginya jumlah SPK tersebut. Tak heran, selama GIIAS 2022, S–Presso berkontribusi sebanyak 189 SPK. Sedangkan untuk Baleno, hatchback yang kini tampil sangat elegan dengan fitur melimpah tersebut menyumbang 112 SPK.

Selain S–Presso dan Baleno, mobil penumpang Suzuki lainnya juga turut memberikan kontribusi yang positif terhadap total SPK Suzuki selama periode GIIAS 2022. Di GIIAS, SPK untuk XL7 pun tercatat sebanyak 270 unit. Menyusul berikutnya adalah All New Ertiga yang juga baru diluncurkan Juni lalu.

Dengan adanya All New Ertiga varian hybrid dan non hybrid, LMPV Kebanggaan Keluarga Indonesia ini makin diminati sehingga mampu mengumpulkan 152 SPK dari seluruh jumlah SPK.

Selama-GIIAS-2022,-Suzuki-catat-transaksi-sebanyak-1.274-SPK

“Kami senang sekali dan mengapresiasi pengunjung GIIAS dan masyarakat Indonesia atas antuasisme dan respons positif terhadap produk-produk Suzuki, terutama produk terbaru kami, Baleno dan S-Presso. Untuk masyarakat yang belum sempat membeli Baleno atau S–Presso di GIIAS, kami mengundang untuk datang langsung ke diler-diler Suzuki terdekat dan melakukan test drive di sana,” tutup Dewi.

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi autos.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga

Tips

Last updated on 3 Agustus, 2023 Oli mesin merupakan salah satu kebutuhan esensial yang membantu komponen mesin melakukan kerjanya. Jakarta, Autos.id  – Sepeda motor...

Mobil

Promo ini diberikan guna mendukung peningkatan daya beli masyarakat di masa PPKM Darurat Jakarta, Autos.id  – Kemudahan dan manfaat sistem pembayaran kredit masih menjadi...

Tips

PPKM Darurat mengharuskan kita harus berdiam diri dirumah saja, berikut ini tips merawat mobil dari rumah Jakarta, Autos.id  –  Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM)...

Mobil

Lonjakan penyebaran dan kasus positif Covid-19 dalam beberapa hari terakhir terjadi di hampir seluruh wilayah Indoensia, terutama pulau Jawa dan Bali. Jakarta, Autos.id – ...