Connect with us

Hi, what are you looking for?

Berita Otomotif

All New Honda CR-V Turbo Mobil Terbaik Pilihan Wartawan Indonesia

All New Honda CR-V Turbo

FORWOT Car of the Year 2017 memilih All New Honda CR-V Turbo. Mobil ini berhasil menyisihkan 31 kontestan lainnya berdasarkan hasil penilaian wartawan otomotif di Indonesia.

Jakarta, Auto.id – All New Honda CR-V Turbo akhirnya terpilih sebagai FORWOT Car of the Year 2017. CR-V Turbo berhasil menyisihkan 31 kontestan mobil terbaik lainnya.

FORWOT Car of the Year 2017 merupakan ajang penghargaan mobil terbaik yang diberikan Forum Wartawan Otomotif (FORWOT). Para anggota FORWOT merupakan jurnalis di Indonesia yang membidangi peliputan otomotif. Dan FORWOT Car of the Year (FCY) sudah dilakukan sejak 2009.

“Tahun ini pertarungan merebutkan gelar FORWOT Car of the Year 2017 semakin seru. Ini terlihat dengan hadirnya satu mobil ramah lingkungan berbasis listrik yang masuk dalam lima besar. Ini membuktikan objektivitas para juri dalam menilai mobil yang terbaik dan sarat dengan teknologi terkini”

Tahun ini FCY berhasil mengumpulkan 32 kontestan mobil baru yang dirilis di Indonesia periode Agustus 2016 hingga Juli 2017. Para kontestan dipilih mobil yang benar-benar baru, bukan minor change, major change, atau tambah varian. Dan kontestan FCY 2017 meningkat dibanding penyelenggaraan tahun sebelumnya yang merangkum 28 mobil baru di Indonesia.

FORWOT Car of The Year 2017

Perwakilan Honda dan Ketua Umum FORWOT

“Tahun ini pertarungan merebutkan gelar FORWOT Car of the Year 2017 semakin seru. Ini terlihat dengan hadirnya satu mobil ramah lingkungan berbasis listrik yang masuk dalam lima besar. Ini membuktikan objektivitas para juri dalam menilai mobil yang terbaik dan sarat dengan teknologi terkini,” kata Indra Prabowo, Ketua Umum FORWOT, dalam sambutannya di Jakarta, Jumat (29/9/2017).

Honda CR-V Turbo berhasil unggul dengan memproleh 149 poin , diikuti Suzuki Ignis (136 poin), Honda Civic Hatchback Turbo (132 poin), BMW i8 (125 poin), dan Hyundai Tucson (108 poin). Total poin dari 26 juri adalah 650. SUV (Sport Utility Vehicle) Honda ini dipilih berdasarkan penilai dari 26 juri. Para juri merupakan jurnalis otomotif dari berbagai media nasional, baik cetak maupun online, yang telah ditetapkan oleh panitia FCY 2017.

Penjurian FCY mengacu pada “Car of the Year” dari Car of the Year Committe atau www.caroftheyear.org yang dipakai untuk pemilihan mobil terbaik di Eropa namun disesuaikan dengan pasar otomotif Indonesia.

FORWOT Car of The Year 2017

5 Terbaik FCY 2017

“Kami menjamin, penjurian FORWOT Car of The Year 2017 dilakukan secara jujur, adil, dan independen tanpa ada pengaruh dari pihak-pihak tertentu. Kami ucapkan selamat pada pemenang dan kami berharap, hasil ini bisa menjadi motivasi bagi para Agen Pemegang Merek (APM) untuk terus melakukan inovasi dan memberikan produk terbaik ke konsumen,” tukas Ekawan Raharja, Ketua Dewan Juri FCY 2017.

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi autos.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga

Berita Otomotif

Last updated on 27 Desember, 2023 Jakarta, Autos.id  – Setelah mengumumkan 25 mobil finalis dari 3 kategori dan 10 sepeda motor finalis dari 2...

Berita Otomotif

Last updated on 27 Februari, 2024 Jakarta Autos.id  – Forum Wartawan Otomotif Indonesia (FORWOT) kembali menggelar pemilihan mobil dan sepedamotor terbaik, setelah hiatus 3...

Motor

Last updated on 2 Januari, 2024 Sentul, Autos.id  –  Dalam menyambut hari jadinya ke-20 Forum Wartawan Otomotif (Forwot) kembali menggelar touring bareng Jurnalis yang...

Wuling

Last updated on 30 Mei, 2022 Berbagi ilmu dan skill seputar Short Video Instagram dan Tiktok untuk tingkatkan konten digital dunia otomotif Jakarta, Autos.id ...

error: Content is protected !!