Para lady bikers Yamaha Fino melakukan touring wisata di kota Bumi Kartini, Jepara, untuk melestarikan budaya Kain Tenun Troso, dan para pejuang wanita dari Jepara.
Jepara, Autos.id – PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) kembali melakukan rangkaian Fino Workshop 2017. Kali ini Fino Workshop digelar di Bumi Kartini, Jepara, pada Sabtu (26/8/2017) lalu.
Di Jepara yang dikenal luas karena memiliki tokoh perjuangan hak perempuan di Indonesia yaitu R.A. Kartini, Fino Workshop memberikan nuansa berbeda dari kota-kota lainnya. Dalam rangkaian event “Smart Beauty Stylish” Fino City Touring & Beauty Class, Yamaha mengajak para lady biker berkeliling Bumi Kartini untuk melestarikan warisan budaya di Kabupaten Jepara, yakni Kain Tenun Troso.
“Para peserta mencoba untuk menenun Kain Tenun dari Desa Troso, Kecamataan Pecanggaan Jepara atau yang lebih kita kenal dengan sebutan Kain Tenun Troso”
“Para peserta mencoba untuk menenun Kain Tenun dari Desa Troso, Kecamataan Pecanggaan Jepara atau yang lebih kita kenal dengan sebutan Kain Tenun Troso,” jelas Hendri Kartono Chief DDS 3 YIMM melalui keterangan tertulisnya. “Kita berharap masyarakat Jepara khususnya konsumen Fino akan semakin mengerti, menghargai dan mencintai Kain Tenun dari Desa Troso yang sudah menjadi warisan Budaya Kabupaten Jepara,” tambah Hendri.
Selain belajar tenun, dalam rangkaian acara ini, Yamaha juga mengajak Fino lovers untuk berbagi kepada masyarakat berupa donasi atau sumbangan pendidikan kepada masyarakat yang kurang mampu. Sumbangan pendidikan atau beasiswa pendidikan ini akan diberikan kepada putri kembar bernama Anisa dan Anita, warga RT 3 RW 1 Desa Troso, Kecamataan Pecangaan Kabupaten Jepara.
“Kedua anak kembar yang saat ini duduk di bangku MTS ini yang kami pilih untuk mendapatkan beasiswa pendidikan. Bukan hanya karena secara sosial ekonomi memang membutuhkan bantuan pendidikan, tetapi juga karena kedua anak ini gigih dalam belajar dan berjuang membantu orang tuanya,” Hendri menerangkan.
Dari Tenun Troso, peserta bertolak ke salah satu landmark kota Jepara yaitu bundaran Ngabul. Bundaran Ngabul sangat istimewa karena terdapat patung 3 tokoh pejuang wanita Jepara. Mereka antara lain Ratu Sima, Ratu Kalinyamat dan R.A. Kartini. Disini mereka berfoto untuk kemudian diunggah ke Instagram. Hal ini dilakukan sebagai upaya mempromosikan landmark Kota Jepara ini.
Acara Smart Beauty Stylish” Fino City Touring & Beauty Class diawali dari area Shopping Center Jepara. Para peserta berkumpul untuk kemudian melakukan perjalanan ke Djago Café. Hendri Kartono selaku Chief DDS3 PT.YIMM, jadi perwakilan Yamaha untuk melepas rombongan peserta ini.
Di Djago Café peserta Fino City Touring & Beauty Class mendapatkan edukasi tentang safety riding langsung oleh instruktur safety riding Yamaha yang juga wanita. Selain itu para peserta juga mendapatkan wawasan tentang tampil cantik saat berkendara melalui Beauty Class by Wardah. Di era seperti ini berkendara bukan sekedar memacu kendaraan di jalanan tetapi juga tentang gaya hidup termasuk salah satunya penampilan saat berkendara.
Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi autos.id.