Connect with us

Hi, what are you looking for?

Berita Otomotif

All New BMW X1 dan MINI Cooper 3-Door Rajai Penjualan BMW Group di GIIAS 2017

GIIAS 2017

Selama GIIAS 2017, BMW Group Indonesia meraup banyak penjualan dari All New BMW X1, New BMW Seri 3, All New BMW Seri 5, dan MINI Cooper 3-door.

Jakarta, Autos.id – BMW Goup Indonesia membukukan catatan penjualan positif dalam 11 hari helatan GAIKINDO Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2017. Brand asal Jerman ini berhasil mencatatkan pertumbuhan total pemesanan kendaraan hingga 50% untuk BMW dan MINI dibandingkan raihan pada event yang sama tahun lalu.

Kontributor terbesarnya datang dari model All New BMW X1. Meski tidak merinci barapa penjualan yang dicapainya, BMW puas dengan capaian penjualannya termasuk pada dua model lain yakni The New BMW Seri 3 dan The All New BMW Seri 5 yang baru saja diluncurkan.

“Hasil mengesankan yang dibukukan oleh BMW dan MINI tentunya karena komitmen perusahaan dalam inovasi. Langkah ini, menghadirkan kendaraan terbaik di kelasnya, dengan menekankan performa dinamis, efisiensi tinggi dan teknologi terdepan”

Untuk MINI, angka penjualan cemerlang dibukukan MINI Cooper 3-door diikuti oleh the new MINI Cooper Countryman dan MINI Cooper Clubman. Karen Lim, President Director BMW Group Indonesia mengungkapkan BMW Group Indonesia sebagai produsen kendaraan terdepan merasa bangga dapat meraih kesuksesan melalui pencapaian nilai penjualan yang memuaskan pada gelaran GIIAS 2017 kali ini.

GIIAS 2017

“Hasil mengesankan yang dibukukan oleh BMW dan MINI tentunya karena komitmen perusahaan dalam inovasi. Langkah ini, menghadirkan kendaraan terbaik di kelasnya, dengan menekankan performa dinamis, efisiensi tinggi dan teknologi terdepan. Selain itu integrasi produk dan servis yang komprehensif menjadi focus BMW,” kata Karen melalui keterangan resminya.

Selain menghadirkan deretan kendaraan mewah dan canggih, kesuksesan dari BMW Group Indonesia di GIIAS 2017 juga tidak terlepas dari peluncuran model-model terbaru.  Mobil terbarunya antara lain All New BMW 520d rakitan Indonesia, New BMW M3 dan New BMW M4 Coupé.

Selain itu, kehadiran perdana dari BMW i3 sebagai kendaraan listrik ramah lingkungan juga membuat booth sering dikunjungi. “Kehadiran model terbaru seperti lini sedan terbaru kami mampu menjadi daya tarik yang kuat bagi setiap pengunjung BMW Group Pavilion. Penampilan BMW i3 juga menunjukkan komitmen BMW Group Indonesia untuk menghadirkan kendaraan-kendaraan terbaru dengan teknologi visioner untuk kemajuan industri otomotif Indonesia,” ujar Karen.

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi autos.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga

Mobil

Last updated on 2 Mei, 2024 Autos.id – Kembali luncurkan tipe terbaru, MINI sukses memamerkan S Clubman Final Edition pada ajang Indonesia International Motor...

Mobil

Last updated on 19 Maret, 2024 Autos.id – Belum lama ini, Presiden Joko Widodo tengah menghadiri perhelatan acara KTT ASEAN – Australia yang diselenggarakan...

Mobil

Autos.id – Pabrikan otomotif asal negeri Britania Raya ini merupakan salah satu merk yang cukup ikonik di dalam dunia otomotifnya. Ya, Mini! Siapa yang...

Mobil

Autos.id – Menghadirkan kualitas mobil yang nyaman, memiliki spek tinggi, dan juga kenyamanan yang tinggi, pabrikan BMW memang selalu memberikan pilihan mobil yang menarik...

error: Content is protected !!