Last updated on 3 Juni, 2024
Suzuki menghadirkan Carry versi terbaru dan disebut-sebut menjadi pesaing Daihatsu GranMax. Tapi …
Autos.id – Sebelum membahas lebih detail kekurangan Suzuki Carry dibandingkan Daihatsu GranMax, perlu diketahui bahwa Suzuki Carry pertama kali hadir pada 1976 sebagai model pikap dengan kode body ST10 dan status SBU dari Jepang. Setahun kemudian, muncul Carry pikap ST20 yang dirakit di Indonesia (CKD) dengan dimensi lebih besar. Ada juga versi Minivan dari Carry ST20 yang dirakit oleh Adiputro dan Liling Putra.
Carry ST20 menggunakan mesin 2-tak 3-silinder berkapasitas 550cc, dengan tenaga 34 hp dan torsi 54 Nm, serta transmisi manual 4-percepatan. Model ini laku keras dan bertahan selama 7 tahun. Generasi terbaru Carry, dengan kode body ST100 atau Suzuki Carry 1.000, hadir dengan perubahan signifikan dalam kapasitas mesin, dimensi, dan desain yang lebih modern. Carry generasi ketiga ini mendapat sambutan positif di pasar Indonesia.
simak artikel menarik lain tentang sejarah suzuki carry
Pada tahun 1991, Suzuki memperkenalkan Carry generasi keempat dengan model SL415 atau Carry Futura. Model ini menjadi yang terpanjang umurnya, dengan beberapa perubahan minor hingga tahun 2017, termasuk perbaikan pada mesin dan gaya kendaraan. Lalu pada 2011, Suzuki meluncurkan model Mega Carry APV yang dikembangkan dari Suzuki APV. Kemudian, pada IIMS 2019, Suzuki memperkenalkan New Carry pikap DN61T, yang menggabungkan kapasitas angkut besar, kabin luas, dan mesin yang lebih bertenaga dari generasi sebelumnya.
Kekurangan Suzuki Carry Dibandingkan dengan Daihatsu GranMax
Setelah memahami sekilas sejarah kehadiran Suzuki Carry maka yang penting berikutnya adalah jika dibandingkan dengan Daihatsu GranMax. Berikut adalah beberapa kekurangan dari Suzuki Carry:
1. Suzuki Carry Hanya Tersedia Model Pikap
Suzuki Carry memiliki kekurangan karena hanya tersedia dalam model pikap, tidak ada varian minivan. Berbeda dengan Daihatsu GranMax yang menawarkan pilihan minibus dan Blind Van. Keterbatasan ini membuat Carry cocok hanya untuk pengangkutan barang dengan bak terbuka, sementara GranMax memiliki varian yang lebih beragam, termasuk pikap, minivan, dan blind van.
Meskipun Carry hanya memiliki model pikap, baknya lebih besar dibandingkan dengan GranMax pikap. Berikut adalah perbandingan dimensi bak keduanya:
Suzuki Carry Flat Deck:
- Panjang: 2.505 mm
- Lebar: 1.665 mm
- Tinggi: 360 mm
Suzuki Carry Wide Deck:
- Panjang: 2.505 mm
- Lebar: 1.745 mm
- Tinggi: 425 mm
Daihatsu GranMax:
- Panjang: 2.350 mm
- Lebar: 1.585 mm
- Tinggi: 300 mm (standar) dan 360 mm (3W0)
Baca juga: Cari Mobil Pick Up Bekas Harga Rp40 Jutaan? Cek Disini!
2. Tidak Semua Varian Sudah Power Steering
Suzuki Carry memiliki kekurangan berikutnya, yaitu tidak semua varian sudah dilengkapi dengan power steering, sehingga pengemudi perlu lebih usaha saat berbelok atau berputar. Suzuki Carry memiliki 4 varian, termasuk Flat Deck Standar, Flat Deck Power Steering dan AC, Wide Deck Standar, serta Wide Deck Power Steering dan AC.
Di sisi lain, Daihatsu GranMax dengan mesin 1.500 cc memiliki semua varian yang sudah dilengkapi power steering, sehingga memberikan kenyamanan lebih kepada pengemudi. Power steering membuat mobil lebih mudah untuk dikendalikan, sehingga pengemudi tidak perlu banyak tenaga saat melakukan manuver seperti belok kiri dan kanan.
3. Hanya Ada Satu Pilihan Mesin
Kekurangan Suzuki Carry berikutnya terletak pada pilihan mesin. Suzuki Carry hanya memiliki satu varian mesin, yaitu 1.500 cc dengan tenaga 95,6 hp pada 5.600 rpm dan torsi puncak 135 Nm pada 4.500 rpm. Jika dibandingkan, Daihatsu GranMax memiliki dua varian mesin, yaitu 1.300 cc dan 1.500 cc. GranMax 1.500 cc menggunakan teknologi Dual VVT-i dengan tenaga 97 hp pada 6.000 rpm dan torsi 134 Nm pada 4.400 rpm. Dari segi spesifikasi mesin, kompetensi GranMax tidak jauh berbeda dengan Suzuki Carry.
GranMax juga memiliki varian mesin lebih kecil, yaitu K3-DE DOHC, yang menghasilkan tenaga 88 hp pada 6.000 rpm dan torsi puncak 115 Nm pada 4.400 rpm. Mesin ini memiliki performa yang lebih rendah, tetapi berpotensi lebih irit dalam konsumsi bahan bakar.
4. Harga
Terakhir, kekurangan Suzuki Carry adalah harganya yang lebih tinggi dibandingkan dengan Daihatsu GranMax. Untuk model Suzuki Carry, harga-harga yang ditawarkan adalah sebagai berikut:
- Suzuki Carry Flat Deck Standar: Rp166.500.000
- Suzuki Carry Flat Deck dengan Power Steering dan AC: Rp174.500.000
- Suzuki Carry Wide Deck Standar: Rp167.500.000
- Suzuki Carry Wide Deck dengan Power Steering dan AC: Rp175.500.000
Baca juga: Rekomendasi 5 Mobil Pick Up Paling Irit BBM
Sumber: Berbagai sumber
Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi autos.id.