Connect with us

Hi, what are you looking for?

Mitsubishi

Mitsubishi Colt Diesel Terpanjang di Dunia Ada di GIIAS 2017

Mitsubishi Colt Diesel Terpanjang di Dunia

Mitsubishi Colt Diesel Terpanjang di Dunia mendapat tambahan sasis 1 meter lebih sehingga memiliki panjang 5,3 meter lebih dengan volume muatan 15,6 M2

Tangerang Selatan, Autos.id – PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB) selalu autorized distributor Mitsubishi Fuso Truck dan Bus Corporation (MFTBC) meluncurkan Mitsubishi Colt Diesel terpanjang di dunia. Dibuatnya truk spesial ini sebagai bagian dari perayaan pencapaian panjualan satu juta unit Colt Diesel di Indonesia.

Truk dengan spesifikasi mesin yang sama dengan Colt Diesel reguler ini telah mendapat tambahan panjang wheelbase satu meter lebih. Tujuannya guna menjawab permintaan konsumen yang menginginkan Cold Diesel yang lebih panjang untuk menambah volume muatan barang.

“Truk ini adalah satu-satunya varian di dunia yang dikembangkan untuk pasar Indonesia. Truk Mitsubishi Colt Diesel terpanjang di dunia ini mendapat tambahan sasis 1 meter lebih sehingga memiliki panjang 5,3 meter lebih dengan volume muatan 15,6 M2 namun tetap efisien”

Duljatmono, Director of MFTBC Marketing Division mengungkapkan kehadiran truk Mitsubishi Colt Diesel terpanjang di dunia ini untuk meng-cover angkutan logistik para konsumen setia Colt Diesel.

“Truk ini adalah satu-satunya varian di dunia yang dikembangkan untuk pasar Indonesia. Truk Mitsubishi Colt Diesel terpanjang di dunia ini mendapat tambahan sasis 1 meter lebih sehingga memiliki panjang 5,3 meter lebih dengan volume muatan 15,6 M2 namun tetap efisien,” jelasnya di tengah-tengah perhelatan GAIKINDO Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2017, di BSD City, Tangerang, Kamis (10/8/2017).

Truk panjang ini akan menyasar perusahaan yang bergerak di bidang pendistribusian barang seperti consumer goods, industri, manufaktur dan logistik. Truk Colt Diesel tersebut akan dibanderol Mitsubishi dengan kisaran harga Rp 278 juta off the road Jakarta. Truk anyar ini akan menggendong mesin 125 PS pada torsi 33 Kg.m dengan transmisi MAS O35S5. Penambahan panjang membuatnya memiliki daya angkut mencapai 7,5 ton.

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi autos.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga

Fuso

Last updated on 29 Agustus, 2024 Makassar, Autos.id  –  PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB), distributor resmi kendaraan niaga Mitsubishi Fuso Truck and...

Mobil

Autos.id – Tidak heran kalau Mitsubishi kali ini obral habis-habisan Mitsubishi XForce mereka. Dengan obral mencapai 50 jutaan Rupiah, rasanya banyak sekali orang penasaran...

Fuso

Last updated on 24 Mei, 2024 Jakarta, Autos.id  – PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB), berhasil pertahankan posisi No. 1 di pasar kendaraan...

Fuso

Last updated on 10 Maret, 2024 Jakarta, Autos.id  –  Pada gelaran Gaikindo Indonesia Internasional Commercial Vehicle Expo (GIICOMVEC) 2024, yang berlangsung di Jakarta Convention...

error: Content is protected !!
Exit mobile version